Polisi Tangkap ‘Koboi Jalanan’ Yang Menganiaya Sopir Taksi Online
Jakarta – www.bakinonline.com
Siapa ‘Koboi Jalanan’ yang telah menganiaya sopir taksi online itu, ternyata Tomang David Yulianto (32) akhirnya ditangkap Polisi, ia menyampaikan permohonan maaf karena telah bersikap arogan dan melakukan penganiayaan kepada pengendara taksi di kawasan Jakarta Barat.
David juga mengakui perbuatannya, telah memukul serta menodongkan air softgun kepada pengemudi taksi daring bernama Hendra Hermansyah, telah membuat masyarakat geram.
Davit pun meminta maaf karena dinilai telah menurunkan citra Polri dengan menggunakan pelat nomor dinas palsu ketika melakukan aksi koboi di jalan raya.
“Saya David Yulianto memohon maaf kepada masyarakat Indonesia dan institusi Polri atas perilaku saya yang arogan dan melanggar hukum,” kata David dalam keterangan video, Sabtu (6/5/2023).
“Serta menggunakan pelat nomor dinas Polri palsu sehingga membuat masyarakat marah dan menurunkan citra institusi polisi,” ungkapnya.
Dalam video permohonan maaf itu, David yang telah mengenakan baju tahanan mengaku menyesal atas , ia pun siap bertanggung jawab secara hukum.
“Saya sangat menyesal dan siap mengikuti proses hukum yang berlaku, terima kasih,” David sampaikan penyesalannya.
BACA JUGA : bakinonline,com – Pria Koboy Berpistol Aniaya dan Todong Driver Taksi Online di Jalanan
Mang Coment, “Pengemudi dengan pelat Polri yang sering ngebut dan ugal-ugalan di jalanan kendati jalan padat, patut dicurigai. Kalau dia anggota pasti akan memberikan contoh yang baik dalam berkendaraan kepada masyarakat,” mang coment menyimpulkan?.
(mar/red.bkn/b)